Striker Liverpool, Luis Suarez, dikabarkan telah menyepakati kontrak personal dengan durasi empat tahun bersama Real Madrid. Namun, kesepakatan itu baru resmi terlaksana jika Liverpool mengizinkan pemain asal Uruguay itu hijrah ke Santiago Bernabeu musim depan.
Media asal Spanyol, Marca, mengabarkan Pere Guardiola, agen Suarez, telah melakukan pembicaraan dengan Presiden Madrid, Florentino Perez, selama beberapa pekan terakhir. Menurut Marca, kedua belah pihak telah mencapai kata sepakat.
Dalam kesepakatan itu Madrid ditengarai bersedia menggelontorkan dana sebesar 40 juta euro (sekitar Rp 594 miliar), sedikit di bawah kontrak yang diinginkan Liverpool sebesar 47 juta poundsterling (sekitar Rp 698 miliar). Selain itu, Los Galacticos juga siap memberikan Suarez posisi utama sebagai penyerang tengah.
Namun, pembicaraan perihal kesepakatan kontrak Suarez ini baru akan teralisasi jika Madrid mendapatkan izin resmi dari Liverpool. Hasil negosiasi kontrak kedua klub itu diperkirakan akan segera diumumkan dalam beberapa hari ke depan.
Pere Guardiola sebelumnya dikabarkan Skysports, mengatakan, Suarez masih betah di Liverpool dan tidak berencana pindah pada bursa transfer musim panas ini. Namun, pernyataan itu berbeda dengan ucapan Suarez yang sempat mengaku sulit untuk menolak jika ada tawaran bergabung dengan Madrid.
"Menurutku, salah satu alasannya, orang Uruguay juga akan bangga. Namun, hingga kini belum ada tawaran resmi. Aku sudah berbicara dengan Brendan Rodgers (Pelatih Liverpool). Dia tahu apa yang aku inginkan dan memahami situasiku," kata Suarez.
sumber
0 komentar:
Posting Komentar